![]() |
Aksi pemblokiran jalan oleh warga setempat di Desa Banta kecamatan Wera Kabupaten Bima. |
Ketegangan sempat terjadi di Desa Nangawera Dusun Banta, Warga setempat yang diduga keluarga korban melakukan pemblokiran jalan umum. Namu tak lama kemudian, Aparat gabungan TNI, Polisi, dan Polpp setempat berhasil mengamankan situasi.
"Tadi ada pemblokiran jalan di Banta, tapi setelah TNI, polisi dan Polpp datang, semuanya bisa terkendali" ujar salah satu warga Hidirasa yang tidak mau disebutkan namanya kepada Indikator Bima.
Seperti pemberitaan sebelumnya, Perkelahian dua kelompok Siswa SMAN 1 Wera, Kecamatan Wera Kabupaten Bima terjadi siang tadi sekitar pukul 11:15 Wita di lingkungan sekolah SMAN 1 Wera. Akibatnya seorang siswa berinisial WAM (17) yang berasal dari Desa Nangawera mengalami luka tusuk dibagian leher (kanan). Sementara itu, pelaku penusukan AM (16) Siswa kelas Dua berasal dari Desa Tawali.
Reporter : Tri S